Polsek Rawa Lumbu Intensifkan Patroli Malam untuk Cegah Kejahatan Jalanan
Berita-24today.com || Bekasi – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Polsek Rawa Lumbu kembali meningkatkan kegiatan patroli malam. Langkah ini dilakukan sebagai bagian dari Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) untuk mencegah gangguan keamanan dan tindak kejahatan jalanan.
Patroli intensif ini dilaksanakan pada Minggu hingga Senin, 12-13 Januari 2025, mulai pukul 23.30 WIB hingga 04.00 WIB. Petugas menyisir sejumlah lokasi rawan di wilayah Kecamatan Bekasi Timur dan Kecamatan Rawa Lumbu.
Kapolsek Rawa Lumbu menyampaikan bahwa kegiatan ini akan terus ditingkatkan guna memastikan masyarakat dapat menjalani aktivitas dengan rasa aman. Ia juga mengajak masyarakat untuk turut menjaga lingkungan dan segera melaporkan jika ada potensi gangguan keamanan.
“Kami terus berkomitmen untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi masyarakat. Dengan dukungan masyarakat, kami optimis situasi Kamtibmas dapat tetap terkendali,” ujarnya.
Polsek Rawa Lumbu mengimbau masyarakat agar tetap waspada dan tidak ragu melaporkan hal-hal mencurigakan melalui layanan kepolisian setempat.
@kapoldametrojaya
@adeary_milcop
@divisihumaspolri
@spripim.polri